CEFAB5C880BF83A8B06661D6CAC33458 12 Manfaat Alang-alang Untuk Tubuh yang Patut Kamu Perhitungkan. - Healty99 - Panduan Sehat Secara Alami

Iklan 4

12 Manfaat Alang-alang Untuk Tubuh yang Patut Kamu Perhitungkan.

Apa saja sih manfaat alang-alang untuk tubuh?

Manfaat Alang-alang Untuk Tubuh

Alang-alang Imperata cylindrica L merupakan salah satu tanaman liar dari keluarga Gramineae atau Poaceae yang sangat mudah di jumpai, umunya tumbuh di sekitaran lingkungan rumah, pingiran jalan, kebun dan blukar. Tumbuhan ini juga biasa di sebut juga dengan ilalang di beberapa tempat di Indonesia. Pada dasarnya alang-alang tidak ditanam, akan tetapi pertumbuhanya yang cepat dan dapat hidup dengan mudah sehingga kebanyakan orang menganggap tumbuhan satu ini sebagai gulma. Namun tahu kah kamu walaupun di anggap gulma tumbuhan satu ini juga mempunyai manfaat baik bagi manusia, yuk simak apa saja manfaat alang-alang untuk tubuh.

Harap sedikit berhati-hati saat menerobos semak ilalang karena daunya dapat menyebabkan iritasi, lecet dan gatal pada area kulit. Nah sebelum kamu mengetahui manfaat alang-alang untuk tubuh, ada baiknya kamu harus tahu sedikit tentang kandungan di dalamnya. 

Diketahui alang-alang mempunyai kandungan yang tidak bisa di angap remeh loh. Alang-alang mengandung senyawa aktif yang dapat bersifat anti piretik, diuretik, dan hemostatik yang sangat berguna untuk kesehatan, berikut beberapa manfaatnya.

Manfaat alang-alang untuk tubuh.

1. Mengatasi masalah panas dalam.

Penggunaan alang-alang sebagai obat panas dalam di ketahui cukup populer, terlebih lagi terdapat kandungan di dalamnya yang bersifat antipiretik yang mampu mengatasi berbagai masalah peradangan ringan seperti panas dalam, sariawan dan demam. 

Penggunaan ilalang sebagai obat panas dalam pun terbilang cukup mudah. Coba cari tanaman ilalang di sekitaran rumah mu kemudian ambil bagian akarnya lalu bersihkan dari kotoran tanah yang menempel. Kamu dapat menggunakanya dengan dua cara, cara yang pertama bisa dengan mengeringkanya terlebih dahulu di bawah terik matahari atau dengan di oven hingga kering, lalu kemudian di haluskan dan di campur kedalam minuman seperti teh hangat.

Cara kedua kamu dapat merebusnya langsung setelah di cuci, rebus akar alang-alang dengan air dan tunggu air rebusanya berkurang separuh baru dapat di kunsumsi untuk mengatasi panas dalam.

2. Bantu mengatasi masalah keputihan.

Diketahui air rebusan dari akar alang-alang dapat menjadi obat untuk mengatasi masalah keputihan pada wanita, metode ini adalah salah satu cara alami yang mudah di lakukan sendiri. Selain itu manfaat dari tumbuhan ini akan lebih manjur jika di tambahkan beberapa bahan seperti daun pepaya, pulasari ataupun sirih.

Untuk penambahanya campurkan saja salah satu antara daun pepaya, pulasari dan sirih kedalam air rebusan akar alang-alang saat mendidih. Gunakan air rebusan ini sehari dua kali secara rutin.

3. Manfaat alang-alang untuk tubuh dipercaya dapat mengatasi kencing nanah.

Manfaat ilalang dapat mengatasi penyakit kencing nanah belum di ketahui pasti akan kebenaranya dan masih terus perlu penelitian khusus terhadap manfaat tumbuhan satu ini, akan tetapi penggunaan akar alang-alang untuk mengatasi kencing nanah telah di percayai beberapa masyarakat sebagai obat tradisional. secara turun-menurun

Namun jika di lihat dari sifatnya senyawa hemostatik yang di miliki tumbuhan satu ini bisa jadi ilalang dapat mengatasi masalah pendarahan dan nanah pada saluran kencing. 

Beberapa langkah untuk membuat ramuan alang-alang yaitu, siapkan 350 gram akar alang-alang bersih kemudian potong menjadi bagian kecil-kecil. Setelah itu rebus potongan akar alang-alang dan campurkan gula pasir atau gula batu, diamkan rebusan dari alang-alang tersebut hingga suhunya turun dengan sendirinya lalu konsumsi air rebusan tersebut sebanyak 3 kali sehari secara rutin. 

4. Alang-alang sebagai obat Hematemesis.

Hematemesis merupakan suatu gejala ketika seseorang memuntahkan sesuatu dari mulutnya, yang disertai dengan sejumlah bercak darah. Hal ini biasanya terjadi karena adanya luka yang berasal dari saluran pencernaan bagian atas seperti lambung dan kerongkongan (esofagus), namun adapun yang di karenakan berasal dari pendarahan pada hidung yang kemudian tertelan.

Nah, mengkonsumsi air rebusan ilalang di ketahui dapat mengatasi masalah Hematemesis atau muntah darah dengan cara menghentikan pendarahan dari luka yang terbuka di dalam tubuh.

5. Manfaat alang-alang selanjutnya yaitu mampu menurunkan tekanan darah.

Mengkonsumsi ramuan alang-alang secara rutin di ketahui dapat menurunkan gejala hipertensi atau bahasa lainya tekanan darah tinggi, hal tersebut di ketahui dengan terdapatnya senyawa aktif yang terkandung di akar tanaman bekerja dengan melunturkan penumpukan lemak kolesterol di dalam pembuluh darah. 

Sehingga dalam hal ini kecil kemungkinan seseorang untuk terjadi masalah penyumbatan pembuluh darah yang bisa mengakibatkan hipertensi.

6. Mengobati kencing manis.

Dikutip dari hallosehat.com kencing manis merupakan penyakit yang terjadi karena lemak, hati, dan sel-sel otot di tubuh tidak merespons insulin dengan benar. Kondisi ini biasa disebut dengan resistensi insulin. Akibat dari esistensi insulin sehingga sel-sel di dalam tubuh tidak dapat menerima gula atau glukosa didalam darah untuk di jadikan sebagai sumber energi.

Nah, di ketahui salah satu senyawa yang terkandung di dalam akar ilalang dapat membantu menurunkan kadar gula dalam darah, sehingga dapat mencegah resiko terkena diabetes dan kencing manis. Cara membuatnya siapkan kira-kira 100 gram akar alang-alang segar dan sudah dicuci bersih, kemudian potong akar kecil-kecil dan rebus dengan dua gelas air. Tunggu hingga mendidih setelah itu hidangkan di dalam gelas dengan menyaring akar alang-alangya terlebih dahulu, yap air rebusan ilalang siap di minum dalam keadaan hangat.

Penelitian terhadap khasiat tanaman ilalang dalam mengatasi masalah gula darah masih belum diketahui pasti akan kebenaranya, namun penggunaanya yang sering di lakukan beberapa orang mampu memberi dampak positif terhadap permasalahan diatas sehingga dalam hal ini bukan tidak mungkin bahwa ilalang mempunyai manfaat yang baik untuk mengobati kencing manis.

7. Melancarkan saluran kencing.

Manfaat alang-alang untuk tubuh selanjutnya yaitu dapat melancarkan saluran kencing, cara penggunaanya pun sama dengan di tunjukan pada nomor 6 dimana air rebusan akar alang-alang di konsumsi secara rutin paling tidaknya 2 gelas sehari.

Mengkonsumsi air rebusan ilalang di ketahui dapat melancarkan saluran pembuangan urine sekaligus membersihkan penumpukan mineral garam yang mengendap. 

Namun tetap saja kamu juga harus mengkonsumsi air putih secara rutin dan teratur agar manfaat yang di dapat lebih maksimal.

Manfaat alang-alang untuk tubuh berikutnya.

8. Meredakan gejala asma.

Rebusan akar ilalang diketahui juga dapat menjadi obat untuk meredakan gejala asma namun dengan beberapa bahan campuran lain yaitu daun sirih dan kencur. 

Cara pembuatanya pun cukup mudah siapkan 50 gr akar alang-alang yang sudah bersih, 20 gr daun sirih dan 25 gr kencur digeprek. 

Rebus ketiga bahan tersebut dengan air 220 ml hingga mendidih, setelah mendidih saring ramuan tersebut dan tuangkan di gelas selagi hangat. Hirup uap panasnya beberapa kali lalu kemudian langsung di minum, ada baiknya konsumsi ramuan ini secara rutin setiap hari hingga dirasa ada pengurangan dari gejala.

9. Mengatasi pembekuan darah.

Terdapatnya kandungan senyawa berupa imperanene dan graminone B pada akar ilalang yang dapat berguna untuk melancarkan peredaran darah dengan cara menghambat pembekuan atau pengumpalan darah. 

Tentunya dalam hal ini dapat mencegah berbagai penyakit berbahaya yang salah satunya hipertensi, penyakit jantung serta sroke.

10. Mengembalikan cairan metabolisme.

Mengkonsumsi air rebusan ilalang secara rutin dan teratur diketahui dapat meningkatkan cairan metabolisme di dalam tubuh. Hal tersebut didasari dengan banyaknya menkonsumsi air saat meminum ramuan akar ilalang yang merupakan asupan mineral penting untuk tubuh. 

Dalam hal ini sama saja kamu dengan mengkonsumsi air mineral perhari namun dengan adanya sedikit kandungan manfaat dari akar alang-alang tersebut.

11. Mengatasi sembelit dan susah buang air besar.

Salah satu penyebab permasalahan sembelit dan susah BAB ialah kurangnya mengkonsumsi makanan seperti sayuran segar, buah-buahan serta kurangnya minum air. 

Nah kamu dengan mengkonsumsi air rebusan akar ilalang yang di ketahui dapat mengatasi masalah sulitnya buang air besar serta sekaligus memberi perlindungan pada area usus.

12. Dipercaya dapat mengatasi penyakit hepatitis.

Selanjutnya mengkonsumsi air rebusan akar alang-alang dipercaya dapat mencegah penyakit hepatitis dan beberapa penyakit lainya yang disebabkan oleh infeksi virus ke dalam tubuh. Namun kebenarnya masih belum di ketahui pasti akan khasiatnya. Sebagai pencegahan mungkin ada baiknya juga sesekali kamu mengkonsumsi ramuan rebus akar alang-alang untuk mendapatkan manfaatnya.

Itulah beberapa kumpulan tentang manfaat alang-alang untuk tubuh yang telah di rangkum dari beberapa sumber. Dari pada membuang dengan begitu saja tumbuhan liar satu ini ada baiknya kamu memanfaatkan bagian akarnya sebagai ramuan obat tradisional.

Informasi tentang tanaman herbal lainya dapat kamu cari pada kumpulan tanaman hebal di healty99.com.

Buka Komentar

Iklan Atas Artikel "iklan 5"

Iklan 3 Tengah Artikel 1

Iklan 5 Tengah Artikel 2

Iklan 3 Bawah Artikel