CEFAB5C880BF83A8B06661D6CAC33458 Umpan Ikan Mujair Paling Sering di Gunakan & Tips Memancing - Healty99 - Panduan Sehat Secara Alami

Iklan 4

Umpan Ikan Mujair Paling Sering di Gunakan & Tips Memancing

gambar ikan mujaer
Sumber gambar : istock
Healty99 - Nila mozambik atau dkjenal juga dengan nama mujaer / mujair. Ini adalah ikan cichlid oreochromine yang berasal dari benuar Afrika tenggara dengan warna khas abu kehitaman (kusam).

Mujair dengan nila itu hampir sama, ya karena memang mereka masih satu family Cichlidae sehingga secara sekilat memiliki perawakan yang mirip. Itu sebabnya terkadang sebagian orang salah menyebutkan nama.

Tetapi buat yang hobi memancing, pasti sudah tahu cara membedakan mujair dengan nila. Bahkan bisa diketahui hanya melihat bagian sirip, warna serta bentuk tubuh dari keduanya.

Umpan Ampuh untuk Ikan Mujair

Nah pada kesempatan kali ini saya tidak membahas mengenai lebih detail ikan satu ini, melainkan lebih ke berbagi tentang tips memancing dan umpan ikan mujair babon yang sering digunakan, baik itu di sungai, rawa, empang, danau, muara ataupun kolam.

Buat kamu yang penasaran, simak artikel satu ini sampai selesai dan semoga sedikit banyak bisa membantu kamu.

Umpan mujair liar alami dialam liar

Mujaer merupakan jenis ikan air tawar omnivora, yang artinya mereka dapat memakan seperti jaringan tumbuh-tumbuhan, serangga kecil dan ikan berukuran lebih kecil.

Oleh karena itu ada banyak umpan yang sering digunakan dan bisa kamu terapkan, salah satunya sebagai berikut.

  1. Cacing tanah, cacing sampah (kompos) & cacing gila
  2. Cacing darah
  3. Jangkrik
  4. Belalang
  5. Ulat pisang
  6. Larva tawon / lebah
  7. Udang
  8. Ikan kecil mati
  9. Lumut rambut
  10. Tanaman air (hidrila)
  11. Capung
  12. Lipan / kelabang
  13. Laron
  14. Umpan racikan

Pada dasarnya ada banyak jenis umpan mujair dialam liar, mengingat terkadang nafsu makan mereka berbeda-beda karena dipengaruhi lingkungan serta sumber makanan.

Untuk itu sebagai pemancing kita harus mencoba banyak macam umpan, dengan tujuan supaya bisa mengetahui pilihan yang tepat sekaligus meningkatkan peluang keberhasilan lebih besar.

Sebagai contoh, terkadang ikan mujair di danau dan di rawa berbeda pula sumber makanan mereka. Sehingga satu jenis umpan terkadang tidak cocok dan mengira mereka susah makan.

Jadi hal yang sama juga berlaku untuk ikan yang hidup di sungai atau empang, kolam serta persawahaan.

Umpan mujair babon kolam harian

Buat kamu yang ingin memancing ikan mujaer kolam ataupun di kolam pemancingan, berikut beberapa umpan jitu yang banyak digunakan orang agar cepat dapat.

  1. Ulat bambu
  2. Larva tawon & magot
  3. Larva beras
  4. Mealworm
  5. Ulat daun pisang
  6. Potongan usus ayam rebus
  7. Pelet racikan
  8. Lumut & tanaman air
  9. Laron
  10. Orong-orong tanah
  11. Udang kecil
  12. Jangkrik & belalang
  13. Umpan essens
  14. Cacing (umum)

Untuk memancing ikan mujair kolam harian ataupun kolam lomba, maka saya sarankan untuk lebih memakai umpan lumut, cacing, udang kecil dan pelet racikan.

Mengapa? Ini karena ikan yang hidup dikolam tidak banyak jenis makan dan bahkan pakan mereka lebih sering dalam bentuk instan seperti pemberian pelet.

Tips Memancing

Memancing ikan mujair terkadang susah-susah gampang, sama seperti memancing ikan nila. Terkadang mereka pemilih terhadap makanan, oleh karena itu kamu harus mengetahui karakteristik mereka di alam liar.

Berikut beberapa tips memancing ikan mujaer yang bisa kamu ketahui, semoga sedikit banyak bisa membantu.

  1. Jam makan ikan mujair adalah pagi hingga sore hari saat matahari turun, tapi ini tidak menjadi acuan utama.
  2. Gunakan umpan yang aroma sedikit amis untuk mujair kolam atau perlombaan.
  3. Untuk penggunaan mata kail bisa memakai no 7, 8, 9 untuk ikan dengan ukuran sebesar telapak tangan, tetapi ini relatif dan dapat menyesuaikan.
  4. Mujair sangat menyukai perairan dangkal dengan sedikit arus berputar, oleh karena itu hindari bermain umpan dasaran.

Baca terus informasi lainnya di healty99.com seputar memancing.

Artikel terkait :


Buka Komentar

Iklan Atas Artikel "iklan 5"

Iklan 3 Tengah Artikel 1

Iklan 5 Tengah Artikel 2

Iklan 3 Bawah Artikel