CEFAB5C880BF83A8B06661D6CAC33458 Mengenal Kutu Kasur dan Seputar Hal Terkait - Healty99 - Panduan Sehat Secara Alami

Iklan 4

Mengenal Kutu Kasur dan Seputar Hal Terkait

gambar kutu kasur, kepinding, tumila atau kutu busuk
Sumber foto : istockphoto
Healty99 - Kutu kasur atau dikenal juga dengan nama kutu busuk, kepinding dan tumila, merupakan spesies hewan serangga berukuran sekitar 6 mm, berwarna coklat kemerahan. 

Hewan satu ini pada dasarnya adalah hama manusia, karena keberadaanya bersifat pengganggun sekaligus parasit.

Bagaimana tidak, kutu kasur merupakan salah satu jenis hewan yang menghisap darah (termasuk manusia dan mamalia) untuk mendapatkan makanan, dan sekaligus bisa menjadi sumber penyakit terutama penyakit kulit.

Mereka cukup sulit di basmi, karena pada siang hari kutu bersembunyi di sela-sela kasur, pakaian, prabotan serta selimut, dan baru akan keluar menjadi agresif saat malam hari.

Baca juga : Cara Membasmi Hama Gurem Pada Ayam

Kehadiran kutu kasur pada dasarnya ialah suatu tanda bahwa kurang menjaga kebersihan. Walaupun kamu bisa terkena karena kontak dengan lokasi yang sudah terinfeksi, akan tetapi sebenarnya hal tersebut bisa dicegah dengan melakukan bersih bersih.

Dari mana asal kutu kasur?

Sebenarnya tempat tinggal kamu, contohnya seperti kasur tidak bisa secara tiba-tiba ada kutu di sana. Asal kutu kasur dapat berada disana karena adanya perpindahan, misalnya kamu bermain ke lokasi yang tanpa sadar ada kutu, tungau, kepinding (tumila) atau kutu busuk.

Kutu tersebut kemudian menempel pada pakaian yang kamu kenakan lalu menyebar keruangan kamu dan bertelur, sehingga mereka mendapatkan sarang baru. 

Tempat yang kurang di jaga kebersihanya seperti tumpukan pakaian, sprei, selimut, bantal, guling dan kasur yang jarang di jemur menjadi tempat terbaik untuk mendukung mereka sembunyi sekaligus berkembang biak.

Atau bisa juga karena baju kamu dipinjam oleh seseorang yang tempatnya sudah terinfeksi kutu, serta bisa juga kutu tersebut terbawa oleh orang lain, benda prabotan maupun merayap dengan sendirinya.

Apa obat kutu kasur?

Obat untuk membasmi kutu kasur, kutu busuk, kepinding atau tumila sebenarnya ada banyak, kamu bisa menggunakan jenis obat serangga yang di semprotkan atau juga bisa memakai obat dengan bentuk padat seperti kapur barus.

Apakah kutu kasur bisa hilang?

Pada dasarnya kutu kasur bisa hilang, namun tidak dengan hilang secara sendiri begitu saja. Adapun bentuk cara menghilangkan tersebut ialah dengan di basmi menggunakan obat serta pembersihan tempat secara rutin.

Sehingga kutu tersebut merasa tergganggu dan tidak ada tempat untuk berkembang biak. 

Dimana sarang kutu kasur bersembunyi?

Tempat kutu kasur atau kutu busuk bersembunyi ada banyak, namun mereka lebih menyukai tempat-tempat yang sejuk, kering dan tidak terlalu lembab sebagai sarang.

Beberapa lokasi yang paling umum kutu kasur bersarang dan bersembuyi ada di lipatan dan cela kasur, dibawah dan didalam kasur, selimut, didalam bantal dan guling, tumpukan baju, di dalam sepatu, didalam lemari, cela-cela ruma serta tempat tidur, di bawah tikar, karpet dan sofa, perabotan dapur serta beberapa lokasi terkait lainnya. 

Apa Kutu kasur bisa terbang?

Apakah kutu kasur bisa terbang? Tidak, mereka tidak bisa terbang karena tidak memiliki sayap. Namun sebagai gantinya serangga satu ini mampu melompat dan merayap dengan sangat cepat.

Saat malam hari kutu akan keluar mencari makan, namun jika ada melihat pergerakan mereka akan langsung bersembunyi. Oleh karena itu sangat sulit mendeteksi mereka, dan baru sadar jika populasinya sudah banyak.

Apakah kutu kasur menular?

Kutu satu ini tidak menularkan penyakit, namun mereka menyebabkan beberapa masalah kulit seperti ruam bintik, kulit kemerahan bekas gigitan, korengan, rasa gatal luar biasa serta kulit kering seperti kudis.

Selain itu, kutu kasur bisa menular dengan arti kata menyebar ketempat lain dengan cara di tularkan dari orang atau tempat-tempat yang sudah terinfeksi.

Berapa lama kutu kasur bertahan?

Serangga yang dikenal juga dengan bedbugs ini sebenarnya dapat bertahan cukup lama loh. Mereka mampu bertahan semala kurang lebih satu tahun tanpa mendapatkan asupan makanan.

Oleh karenanya terkadang cukup sulit di basmi di sebabkan masih tertinggal beberapa ekor pada tempat yang sulit di jangkau.

Berapa lama gigitan kutu kasur sembuh?

Lama bekas luka dari gigitan kutu kasur (tungau) sebenarnya dapat sembuh dengan memakan waktu 1 sampai 2 minggu hingga benar-benar kering dan sembuh.

Namun jika suatu kondisi seperti anak kamu mengalami demam, sesak nafas, mual, pusing, sakit dada dan lebam, ada baiknya langsung bawa ke dokter karena ditakutkan mengalami alergi.

Apakah kutu kasur takut cahaya?

Ya, serangga satu ini taku cahaya matahari, oleh karena itu menjemur kasur dan beberapa perabotan disiang hari dapat mengusir mereka.

Tidak hanya itu saja, membuka jendela dengan tujuan membiarkan pantulan cahaya serta udara juga bisa membantu mengusir kutu kasur loh.

Apakah baygon bisa membunuh kutu kasur?

Baygon merupakan obat sekaligus racun serangga yang bisa kamu gunakan untuk membunuh kutu kasur.

Kamu bisa semprotkan baygon pada tempat-tempat yang menjadi sarang mereka, namun setelah itu ada baiknya di jemur agar kadar racun serangga tersebut berkurang dan tidak berdampak pada tubuh.

Apakah kutu kasur bisa melompat?

Bisa, melompat dan merayap merupakan cara berjalan mereka, oleh karena itu kutu paling sering bersembunyi di lokasi dekat dengan kita seperti pada tempat tidur. 

Tungau mati dengan apa?

Tungau sebenarnya adalah hewan yang rentan, mereka bisa mati hanya dengan air. Namun untuk membasmi mereka agar benar-benar cepat mati dibutuhkan obat yang cukup ampuh.

Kamu dapat membasmi tungau dengan cara menggunakan racun serangga atau memakai cara yang lebih alami juga bisa.

Apakah kutu kasur bisa menggigit?

Tentu saja, serangga satu ini akan menggigit permukaan kulit manusia untuk menghisap darah sebagai nutrisi mereka.

Ia melakukan pada malam hari saat manusia terlelap. Oleh karena itu saat bangun di pagi hari kulit akan mengalami ruam, bintik merah dan terasa gatal akibat gigitan kutu.

Apakah digigit kutu berbahaya?

Digigit kutu sebenarnya tidak berbahaya, namun tetap akan mengalami kondisi seperti kulit ruam, gatal-gatal, bintik kemerahan, korengan dan bersisik.

Sebaliknya, adapun beberapa kondisi langka yang mungkin saja menimbulkan reaksi berlebih pada seseorang. Walau tidak sampai mengancam nyawa, akan tetapi kondisi tersebut tentu tidak di sukai si penderita.

Kenapa kasur bikin gatal?

Kasur yang gatal bisa di sebabkan karena jarang di bersihkan, sehingga tunggau dan beberapa kutu lainnya bersarang di sana.

Saat kamu tidur mereka akan merayap pada kulit dan menyebabkan alergi seperti gatal-gatal.

Apakah baygon semprot bisa membunuh tungau?

Baygon semprot bisa membunuh tungau karena memang obat tersebut di khususkan untuk membunuh sejumlah serangga.

Namun ada baiknya kamu semprot pada sarang persembunyian mereka dan hindari menyemprot langsung pada bantal dan kasur.

Kutu kasur sebesar apa?

Kutu kasur telah di sebutkan di atas tadi, rata-rata mereka memiliki ukuran sebesar 5 sampai 6 mm, berwarna coklat kemerahan dan suka merayap.

Kenapa kutu kasur bau?

Kutu kasur memiliki kelenjar aroma dengan tujuan mengeluarkan hormon feromon. Jika jumlah kutu ada banyak, maka aromanya bisa sangat tercium dan pastinya berbau tidak sedap.

Ditambah lagi jika pakaian, kasur yang kamu miliki lembab dan jarang di bersihan.

Apakah air garam bisa membunuh kutu kasur?

Yap, bisa. Air larutan garam dapur bisa kamu gunakan untuk membunuh kutu kasur. Caranya cukup semprotkan secara merata dengan perbandingan 1:1 pada sarang mereka secara rutin.

Maka secara lambat laun kutu akan mati dan berkurang jauh.

Bagaimana cara kutu kasur berkembang biak?

Kutu kasur atau kutu busuk berkembang biak dengan cara bertelur. Si betina mampu bertelur 6 sampai 7 butir di setiap minggu, atau sekitar 250 butir telur di seumur hidup mereka.

Telur tersebut akan menetas pada hari ke 10, ukuran telur yang sangat kecil sehingga terkadang sulit untuk di lihat dengan mata telanjang.

Apakah gigitan tungau bisa menyebar?

Tungau merupakan hewan yang mengigit permukaan kulit tubuh korbanya untuk menghisap darah sebagai nutrisi mereka.

Bekas gigitan tungau umumnya tidak bisa menyebar, terkecuali orang tersebut mendapatkan reaksi alergi berlebih atau terkena gigitan tungau kembali.

Gigitan tungau seperti apa?

Gigitan tungau secara umum seperti bekas luka kecil, kulit kemerahan karena iritasi, bintik-bintik kecil, gatal, bengkak dan terkadang bersisik.

Berapa lama kutu kasur berkembang biak?

Lama kutu kasur berkembang biak terbilang cukup cepat, betina dewasa akan menghasilkan 5 sampai 6 butir telur di setiap minggunya. 

Telur tersebut akan menetas dalam beberapa hari dan menjadi tungau dewasa dalam 2 hingga 4 bulan.

Apa yg tidak disukai tungau?

Tungau tidak menyukai tempat-tempat yang bersih, selain itu beberapa aroma menyengat yang dihasilkan parfume dan seprotan serangga tidak di sukai mereka.

Apakah menjemur kasur bisa membunuh tungau?

Menjemur kasur, karpet, bantal dan perabotan di bawah sinar matahari secara tidak langsung akan mengusir dan mencegah kutu dan tungau berkembang biak.

Selain itu, panas dari sinar matahari yang menyengat juga mampu membunuh tungau.

Apakah Sunlight bisa menghilangkan kutu?

Sunlight merupakan salah satu sabun yang bisa kamu gunakan untuk menghilangkan kutu sekaligus membunuh mereka agar tidak bertambah banyak.

Kamu bisa semprotkan sunlight yang di campurkan dengan air untuk membasmi hewan satu ini hingga ke telur-telurnya. 

Nah, itulah seputar hal menarik tentang kutu kasur, kepinding, kutu busuk atau tumila yang bisa kamu ketahui.

Baca terus informasi lainnya di healty99.com seputar hama.

Artikel terkait :


Buka Komentar

Iklan Atas Artikel "iklan 5"

Iklan 3 Tengah Artikel 1

Iklan 5 Tengah Artikel 2

Iklan 3 Bawah Artikel